ASUS Zenfone Go ZB452KG, Dompet, T-shirt, dan Template Blog





Beberapa waktu yang lalu saya mengikuti Giveaway (GA) di blog Juvmom milik mbak Enny, yang mengambil tema "Dampak Teknologi Bagi Kehidupan Sehari-hari". Saya tertarik untuk mengikutinya karena temanya gampang, dekat sekali dengan keseharian saya. Waktu tahu tema itu, langsung ada ide yang terlintas di kepala saya. Alasan berikutnya, karena hadiahnya cihuy banget: smartphone

Iya, selama ini saya pengin banget dapet gadget dari ngeblog secara langsung. Kalau sebelumnya, saya beli hape memang dari hasil ngeblog, tapi maksudnya ngumpulin duit dulu dari hadiah kontes blog baru buat beli hape :). Jadi enggak secara langsung.

Nah, karena sudah dapet ide, enggak perlu lama, saya pun langsung nulis dan publish tulisan di blog pada awal-awal periode GA. Tapi ternyata, belakangan ada pengumuman bahwa GA-nya diperpanjang satu bulan! Hemm... Sudah nulis di awal, ternyata diperpanjang. Jadi nunggu lama, deh, pengumuman pemenangnya :D. Tapi setelah tiba saat pengumuman pemenang, tidak saya sangka sama sekali, ternyata saya menjadi pemenang pertama GA itu! Alhamdulillah... Sudah menari-nari tuh gambar smartphone di kepala saya. Hahaha...

Uniknya, pemberian hadiah itu tidak dikirim melalui jasa pengiriman seperti hadiah-hadiah lomba biasanya. Iya, hadiah itu diantar langsung ke rumah saya oleh penyelenggara dan sponsor GA! Oiya, sponsornya adalah Eliska Shop milik mbak Enny, dan IDCopy. Kata owner IDCopy, hadiah tersebut langsung diantar ke rumah karena rumah saya cukup dekat dengan para sponsor (kotanya tetanggaan :) ). Jadi daripada lumayan ribet ngirim gadget, mending langsung saja ke rumah saya.




Yap, maka sampailah hadiah-hadiah itu di rumah saya. Sebuah smartphone bermerek ASUS Zenfone Go ZB452KG, Dompet Love, dan T-shirt IDCopy (hadiah template blog akan dikirim via email). Sstt... hadiahnya dibungkus rapi dalam kotak cantik (makasih, ya, mbak Enny dan IDCopy). Dan inilah review ala-ala saya tentang ketiga hadiah GA tersebut.
  



ASUS Zenfone Go ZB452KG
Ini adalah hadiah utama dari IDCopy sebagai sponsor GA. Sebuah smartphone asal Taiwan yang sudah punya banyak banget tipe-tipe produknya. Ya, ASUS. Tapi jujur, saya nih belum pinter nge-review gadget, jadi tolong lihat saja ringkasan spesifikasi ASUS Zenfone Go ZB452KG di atas. Hehe... curang, ya :). 

Jadi begini, ponsel ini ukurannya sedang, yaitu 4,5 inchi, dengan dimensi 136,5 x 66,7 x 11,2 mm. Terasa agak tebal karena bodi belakangnya dibuat sedikit melengkung untuk fungsi tombol volume. Tapi ternyata termasuk ringan, kok, saat dipegang. Karena bobotnya hanya 125 gram. Itu karena material dari ponsel ini adalah dari plastik.


ASUS Zenfone Go ZB452KG terlihat dari samping dan bodi belakang.


ASUS Zenfone Go ZB452KG ini menggunakan OS Android Lollipop v5.1 yang dilengkapi dengan user interface Asus ZenUI. Untuk tetap menjaga performanya tak kalah dari para kompetitor lainnya, ASUS membenamkan chipset Qualcomm MSM8212 Snapdragon 200. Di dalamnya sudah terselip sebuah prosesor 4 inti atau Quad-core 32-Bit dengan clock speed 1.2 GHz Cortex-A7 dan sudah diperkuat dengan adanya Adreno 302 sebagai pengolah grafisnya. Dengan komponen-komponen tersebut dan juga RAM seluas 1 GB menjadikan smartphone ini bisa berjalan dengan baik mulai dari multitasking yang lancar, hingga bermain game berat. 

Ponsel ini memiliki resolusi WVGA 480 x 854 pixels serta memiliki kerapatan pixels 218 ppi, sehingga bisa menampilkan gambar yang jelas dan jernih. Tapi layarnya belum dilengkapi dengan lapisan pelindung seperti Gorilla Glass atau pun sejenisnya. Jadi kalau pengin aman dari goresan, kita musti menambahkan lapisan pelindung. 

Nah, sekarang bagian kamera, nih, yang biasanya saya perhatikan duluan. Ternyata lensa kameranya berukuran 8 MP dibagian belakang dengan aperture seluas f/2.0, trus ada fitur LED Flash juga. Sedangkan lensa kamera bagian depannya berukuran 2 MP. Dengan ukuran kekuatan lensa seperti itu, hasil fotonya, ya, lumayan aja, sih :). 


Salah satu hasil foto dengan kamera ASUS Zenfone Go ZB452KG.


Untuk bagian konektifitas, ponsel android ini dibekali kemampuan komunikasi yang mudah karena adanya dukungan fitur dual SIM. Tapi sayangnya untuk urusan browsing, masih sebatas membawa jaringan 3G HSPA dan belum membawa jaringan internet super cepat 4G LTE yang banyak kita jumpai saat ini. Ponsel ini menyediakan Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS berteknologi satelit A-GPS, GLONASS, dan BDS. Ada juga dukungan port microUSB v2.0 yang bisa dimanfaatkan sebagai pengisi baterai Removable Li-Po 2070 mAh dimiliki ponsel ini, atau bisa juga digunakan sebagai media pentransfer file dari perangkat PC ataupun laptop ke smartphone atau sebaliknya.

Untuk bagian memori, ponsel ini memiliki memori internal sebesar 8 GB. Kalau ingin menambah memori tentu saja bisa menggunakan slot microSD card dengan daya tampung maksimal mencapai 64GB. Tidak cukup besar, ya. Ini mungkin untuk menekan harga jual. Karena ternyata harga ponsel ini cukup murah jika dibandingkan dengan harga smartphone selevel lainnya. Iya, setelah saya googling, ternyata harga ponsel ini sekitar 1 (satu) jutaan rupiah. Bahkan ada yang menyebut sekitar 900 ribuan rupiah.





Dompet Love 
Oke, beranjak ke hadiah yang lainnya. Ada dompet unyu dari Eliska Shop yang berjudul Dompet Love. Hehe... disebut demikian mungkin karena dompet tersebut ada asesoris berbentuk love pada tutupnya. Dompet impor dari Korea by Jims Honey ini bentuknya simpel, minimalis, dan elegan. Jadi cakep gitu menurut saya yang senengnya juga yang simpel-simpel aja :). Warnanya juga soft, berwarna hijau toska yang seperti warna-warna pastel. 


Dompet berukuran 19,5 cm x 9,5 cm ini ternyata memadukan warna pink dan corak serupa batik berwarna krem untuk bagian dalamnya. Serasi sekali. Untuk bahan, semua bahan dompet ini dari bagian luar hingga dalam, eksklusif, deh, kayaknya (maklum belum pernah punya dompet bagus :D ). Jahitannya juga rapi. 

Secara fungsional, ada empat sekat untuk memisahkan masing-masing bagian isi dompet. Ada pula tempat untuk menaruh kartu-kartu identitas ataupun kartu-kartu lain, sekaligus tempat untuk menyimpan foto. Jadi detilnya, ada 3 slot uang, 1 slot untuk koin, 4 slot kartu, dan 1 slot foto. Lengkap.

So, saya suka banget sama dompet ini :).


T-Shirt IDCopy
T-shirt berwarna putih ini bertuliskan, "Aku FINALIS LOMBA BLOG www.idcopy.net". Desainnya simpel tapi keren. Sekali lagi cocok sama saya yang suka simpel-simpel :). Bahan kaosnya juga bagus. Adem. Dan meski warnanya putih tapi enggak kelihatan nerawang. 

Tapi karena kaosnya lengan pendek dan ukurannya besar, jadi saya kasihkan suami saja kaos tersebut. Pas banget kalau dipakai suami :).


Template Blog Limited Edition
Untuk hadiah yang satu ini, saya belum menerimanya. Kata Mbak Enny akan dikirim via email. Tapi mungkin beliau masih repot atau bagaimana, sehingga belum sempat mengirimkannya.


Oke, begitulah cerita plus review singkat saya tentang Giveaway dan hadiahnya. Hadiah lomba seperti ini, tak dipungkiri selalu menjadi penyemangat buat saya untuk terus berkarya. Menulis, menulis, dan menulis. Sesuai passion saya. Sekali lagi terima kasih Mbak Enny, Eliska Shop, dan IDCopy. Semoga sukses selalu :).



9 comments

  1. banyak bener hadiahnya ya mbak, ngiler euy, hehe
    selamat ya mbk, dikau emang keren

    ReplyDelete
  2. Waw, hadiahnya banyak dan keren2. selamat, mba :)

    ReplyDelete
  3. wah selamat.... seneng dong hadiahnya banyak banget ya mbak

    ReplyDelete
  4. Rizki dari ngeblog yang dinanti-nanti ya Mba', Alhamdulillah.. :)

    ReplyDelete
  5. Seneng ya dapat hadiah gini, aku belum sempet lagi ikut lomba blog, tapi Mbak bisa sempetin ikut giveaway-ku juga lho. Hadiahnya nggak sebesar yang tadi, tapi semoga tertarik, main ke sini bit.ly/ga-diywithacipa :D

    ReplyDelete
  6. Waaw hadiahnya banyak beungeet ya Mbak, alhamdulillah banget yak. Biasanya GA kan gak segitu2nya ya hadiahnya. Selamat ya Mbak :)

    ReplyDelete
  7. Keren hadiahnya. Ulasannya pun berbobot banget. Selamat ya atas kemenangannya. Saluut.

    ReplyDelete
  8. Mbak, itu hasil foto dari Asus ZB452KG-nya kok lumayan bagus ya? Punya saya mah pecah :D

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung :)
Saya akan senang jika teman-teman meninggalkan komentar yang baik dan sopan.
Mohon maaf komentar dengan link hidup akan saya hapus ^^.