Kerja dari Rumah Jadi Lancar Berkat Internet yang Cepat dan Stabil


Saat ini kerja dari rumah sudah menjadi sesuatu hal yang lumrah, bahkan telah menjadi tren di kalangan tertentu. Berawal dari pandemi Covid-19 yang "memaksa" karyawan untuk bekerja dari rumah, lalu akhirnya menjadi kebiasaan dan sebagian orang merasa nyaman dengan bekerja cukup dari dalam rumah saja.


kerja dari rumah

Banyak alasan mengapa orang lebih memilih bekerja dari rumah atau work from home (WFH). Antara lain karena dengan WFH maka mereka mempunyai kebebasan bekerja. Misalnya mereka bisa menyelesaikan pekerjaan mereka dulu di rumah menurut waktu yang ditentukan sendiri, dan selanjutnya mereka bisa traveling sesuka hati. Jadi, asal tempat kerja mereka mengizinkan untuk WFH, maka mereka akan melakukannya!

Keuntungan Kerja dari Rumah

Yap, ternyata, setelah menjalani WFH selama pandemi, banyak yang menemukan keuntungan atas kebiasaan bekerja dari rumah. Apa saja?

👉 Hemat biaya, waktu, dan tenaga

Jika bekerja di kantor (di luar rumah), biasanya orang akan mengeluarkan biaya transportasi, biaya makan siang, atau biaya jajan. Waktu pun tersita untuk transportasi pergi-pulang, dan enggak jarang kecapekan baik dalam perjalanan maupun saat di kantor.

Enggak demikian yang terjadi jika kita bekerja dari rumah. Kerja tanpa biaya transport, makan siang lebih hemat dengan masak sendiri, dari segi tenaga juga enggak kecapekan. Cukup stay di rumah saja!

👉 Lebih fleksibel dalam mengatur waktu dan membuat rencana kerja.

Dengan WFH, karyawan dapat bekerja lebih fleksibel karena pekerjaan bisa dikerjakan kapan saja, selama tidak melewati deadline yang telah ditentukan.

Selain itu karyawan bisa menentukan jadwal kerja sendiri, dan bekerja sesuai dengan waktu yang paling efektif menurut mereka. Dengan demikian kegiatan di luar pekerjaan tidak terganggu.

👉 Lebih produktif

Kerja dari rumah relatif mempunyai waktu bekerja yang lebih panjang, karena tak ada waktu untuk berangkat dan pulang dari kantor. Dengan demikian karyawan punya waktu lebih lama untuk bekerja dan menghasilkan perkejaan yang lebih banyak, juga lebih cepat selesai.

Selain itu karyawan biasanya lebih fokus, karena tidak terdistraksi oleh waktu ngobrol dengan rekan kerja, sehingga pekerjaan bisa selesai tepat waktu.

👉 Tak perlu pindah domisili

Saat ini banyak pekerjaan yang bisa dilakukan dari rumah saja meski kantornya jauh dari rumah. Bisa di luar kota, luar pulau, bahkan luar negeri. Karyawan cukup bekerja secara remote dari rumah. Tak perlu pindah domisili agar lebih mudah menjangkau kantornya.

Semua komunikasi dengan tim dan rekan kerja dilakukan dengan bantuan jaringan internet yang baik.

Baca juga: Tempat Kerja Para Pekerja Digital.

👉 Stres berkurang

Transportasi saat berangkat dan pulang kerja yang biasanya sangat padat dan memakan waktu lama, tidak jarang membuat pekerja stres. Belum lagi persoalan di kantor maupun deadline yang sangat padat, rawan membuat stres.

Dengan bekerja dari rumah, stres bisa berkurang karena karyawan tak merasakan bermacet-macetan maupun berlama-lama di jalan.

👉 Work life balance

Seperti yang telah disinggung di atas, kerja dari rumah mempunyai fleksibilitas kerja. Sehingga kita bisa mengatur sendiri kapan harus kerja, kapan harus refreshing, dan sebagainya.

Baca juga: Dengan Wifi Cepat, Belanja Online Jadi Bebas Hambatan.


internet cepat


Internet yang Cepat dan Stabil Dukung Keberhasilan Kerja dari Rumah

Namun keuntungan-keuntungan bekerja dari rumah seperti di atas tidak akan bisa kita dapatkan jika sarana pendukungnya tidak memadai. Dan hal yang paling penting dari WFH adalah koneksi internet yang cepat dan stabil.

Tak bisa dipungkiri, koneksi internet yang lambat atau tidak stabil menjadi masalah utama yang kerap dihadapi oleh para karyawan yang bekerja dari rumah.

Mengutip dari situs teknologi Pricebook, menyatakan bahwa survei yang dilakukan oleh perusahaan yang berfokus pada kecepatan internet bernama Ookla di tahun 2020, menempatkan Indonesia di peringkat 111 dari 132 negara dalam hal kecepatan internet. Kecepatan rata-rata internet di Indonesia hanya sekitar 15 Mbps.

Jadi internet yang cepat dan stabil adalah sebuah solusi untuk memudahkan bekerja dari rumah. Karena dengan internet cepat dan stabil, maka komunikasi dengan rekan kerja jadi mudah, kecepatan mengakses layanan penyimpanan (unggah dan unduh) jadi lebih baik, dan keuntungan-keuntungan WFH seperti yang telah disebutkan di atas dapat terwujud.

Alhamdulillah, ya, di Indonesia ada layanan IndiHome dari Telkom Indonesia yang menyediakan koneksi internet yang cepat dan stabil. Tentu saja IndiHome ini bisa banget menjadi pilihan untuk membersamai bekerja dari rumah.

Senangnya, kalau ada masalah yang tidak bisa diatasi sendiri berkaitan dengan IndiHome, biasanya lekas tertangani. Tinggal buka laporan di CS, atau tweet di Twitter. Setelah itu, biasanya langsung ada teknisi dari Telkom Indonesia yang sigap datang bantu checking issue di device kita.

Baca juga: IndiHome Bantu Majukan Bisnis Zaman Now.

Simpan File di Cloud Storage for IndiHome

Oh ya, kebutuhan kerja dari rumah berupa koneksi internet selain untuk komunikasi juga untuk mengakses layanan penyimpanan (unggah dan unduh). Misalnya untuk mengirim file pekerjaan, mengunduh tugas, dan lain-lain.

Nah, saat ini provider internet IndiHome mempunyai Cloud Storage for IndiHome, yaitu aplikasi berbasis cloud yang digunakan untuk melakukan penyimpanan file-file di cloud yang terhubung dengan user IndiHome.

Layanan ini dapat menyimpan file digital seperti foto, video dan dokumen, yang aman, praktis dan dapat digunakan melalui berbagai perangkat di mana pun, kapan pun. Kita juga dapat berbagi file dan folder yang kita miliki di Cloud Storage dengan siapa pun.

Mengenai syarat dan ketentuan berlangganan Cloud Storage for IndiHome adalah sebagai berikut:

  • Berlaku untuk pelanggan IndiHome yang memiliki akun myIndiHome.
  • Gunakan akun myIndiHome untuk log in ke aplikasi Cloud Storage for IndiHome.
  • Aplikasi Cloud Storage for IndiHome dapat diunduh melalui Google Play.

cloud storage for IndiHome

Adapun paket-paket yang tersedia pada Cloud Storage for IndiHome adalah sebagai berikut:

  • 50GB dengan harga 16.000/bulan
  • 100GB dengan harga 35.000/bulan
  • 200GB dengan harga 50.000/bulan
  • 300GB dengan harga 100.00/bulan

Yap, dengan Cloud Storage for IndiHome, penyimpanan besar, hati lebih tenang.


Nah, demikianlah, dengan internet yang cepat dan stabil, kerja dari rumah menjadi lebih fleksibel dalam mengatur waktu dan membuat rencana kerja, bekerja tanpa harus pindah domisili, dan kemudahan-kemudahan lain didapatkan.



22 comments

  1. aku baru tahu kalau IndiHome juga menyediakan fasilitas Cloud Storage dgn kapasitas dan biaya tertentu. Mirip2 dengan yang disediakan sama google juga nih. Sepertinya lebih pas jika menggunakan yang disediakan sama Indi Home biar sekalian sama langganan internetnya

    ReplyDelete
  2. Awalnya terpaksa lama2 betah, ya. Asal internet memadai, tetap bisa produktif di rumah

    ReplyDelete
  3. Aku sudah lama berlangganan IndiHome di rumah yang 3P itu loh mbak. Memang deh zaman sekarang internet itu serasa nasi, wajib jadi santapan sehari2. Demi menunjang aktivitas keluarga, cepat dan lancar set3x deh. Jadi pengen coba aplikasi Cloud Storage-nya deh.

    ReplyDelete
  4. Pandemi membuktikan kalau banyak kegiatan yang bisa dikerjakan di manapun. Termasuk kegiatan belajar dan sekolah. Tapi, tentu butuh dukungan internet yang cepat. Karena kalau ada internet doang trus lemot, malah bikin kesel

    ReplyDelete
  5. Kerja di manapun yang penting happy apalagi internet kenceng

    ReplyDelete
  6. Aku termasuk tipe yang agak malas dengan macet-macetan atau rutinitas pergi kerja. Jadi ya cocok banget kalau bekerja dari rumah. Yang penting, internet lancar, gak pakai drama ya

    ReplyDelete
  7. Terbayang deh macetnya kalau masi kerja di kantor yg dulu. Heheu. Aku sampai bisa bobo di bus. 10 tahun lalu ituu. Wfh dengan inet cepat sangat membantu pekerjaan. Dan asal nggak disuru kerja lagi aja pas udah jam kantor berakhir😁
    Indihome jangkauannya luas 😊

    ReplyDelete
  8. Sekarang tuh kita dimanjakan dengan adanya internet cepat, jadi kerja di rumah pun sangat menyenangkan sekali. Apalagi sekarang memang sudah banyak juga kerjaan ya remote. Kalau untuk blogger dan konten kreator tuh internet mah wajib ya mak.

    ReplyDelete
  9. Lumayan ya dapat 300 gb per 100 ribuan. Internet cepat IndiHome sangat membantu pekerjaan di dunia maya nih, apalagi buat content creatkr, blogger

    ReplyDelete
  10. Sejak pandemi dan emang jauh dari itu sebelumnya kerjaan aku tergantung dengan internet dan senang aja akhirnya ada inovasi baru ya dari IndiHome

    ReplyDelete
  11. bekerja di rumah alhamdulillah banyak keuntungan yaa terutama buatku yang nyambi ngurus anak
    tapi memang ga bisa fokus 100% karena anak masih balita dan ada juga yang belajar online.
    enaknya itu tidak perlu kena macet. Jakarta saat jam berangkat kerja menguras emosi deh.

    ReplyDelete
  12. Internet stabil memang sudah jadi kebutuhan pokok
    Bahkan rela tidak beli baju hanya karena beli kuota internet setiap bulan stabil

    ReplyDelete
  13. Kemarin lusa barusan baca cerita orang yang sekarang kerja freelance dengan klien dari LN (dia disainer btw). Kerja semacam ini memang bukan hal aneh lg di masa internet seperti sekarang, dan pastinya butuh dukungan internet cepaaaat yang waswiswus buat kerja maupun kirim hasil kerja.

    ReplyDelete
  14. Era digital seperti ini, kerja di rumah makin banyak peluangnya
    Makanya perlu banget didukung jaringan internet cepat dari IndiHome ini

    ReplyDelete
  15. Kalau uda ngongin internet tuh, IndiHome memang juara banget.
    Dari segi koneksi dan coverage area. Adikku yang tinggal di Kabupaten Malang, sangat terbantu sekali karena satu-satunya jaringan internet fiber yang menjangkau daerah tersebut. Mantul yaah..

    ReplyDelete
  16. kerja dari rumah memang lebih hemat, dan yang pasti bisa lebih dekat sama keluarga. apalagi kalau didukung internet cepat dan stabil, pekerjaan bakal lebih cepat selesai sih.

    ReplyDelete
  17. Dirumah juga pakai indihome, nyaman dan minim drama sih.. kalaupun ada problem pasti satsetsatset..bakalan skrng ada aplikasinya yaa.. kecee

    ReplyDelete
  18. Tantangan remote worker memang di storage ya mbak
    dnegan adanya cloud storage ga repot bawa bawa flashdisk jugayaaa

    ReplyDelete
  19. Belum pernah pakai cloud storage IndiHome. Tapi biaya penyimpanannya masih terjangkau juga ya. Biasanya pakai Google drive

    ReplyDelete
  20. Iya WFH lebih efisien dan produktif asal jaringan internetnya juga mendukung ya koneksinya cepat dan nggak bikin kesal, Indihome bisa jadi pilihan provider yang tepat untuk wfh

    ReplyDelete
  21. ga kebayang kalau kecepatan internet yg kita pakai ini lambat, ya ampun..apalagi jaman now banyak streaming dan juga jualan online dari rumah yang butuh stabilnya internet

    ReplyDelete
  22. Aq ngrasain mba krja di luar rumah lama di jalan, capek apalagi bulan puasa kayak gini😅

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung :)
Saya akan senang jika teman-teman meninggalkan komentar yang baik dan sopan.
Mohon maaf komentar dengan link hidup akan saya hapus ^^.